Gundil? Ya, salah satu daerah yang terletak di jalur pantura, Situbondo. Gundil termasuk dalam Kecamatan Kendit, Situbondo. Jika kalian tahu wisata Kampung Kerapu, maka pantai Gundil ini sebelah baratnya, guys.
Letaknya tepat berada di depan Hotel Sansui, Situbondo. Jadi, kita mudah banget menemukan pantai Gundil ini. Ternyata pantai Gundil memiliki keindahan tersendiri, lho. Ada beberapa tumbuhan bakau dan bebatuan juga di pantainya.
Berawal dari ajakan salah satu anak hits Panarukan (sebut saja inisial Tera) yang menemukan pantai ini, sebetulnya bukan menemukan sih, hanya saja selera kita sama untuk wasting time with sebats dan kopi. Akhirnya kami pun ke sana sekitar pukul 4 sore.
Hanya ada satu warung di pantai tersebut, karena lokasinya bisa juga dijadikan sebagai rest area bagi para pengendara yang melintas di jalur pantura. Sebelum memasuki pantai, kami disambut hutan kecil dengan pohon yang besar banget, guys, pastinya sejuk deh.
Warung kopi yang ada di pantai Gundil menyediakan berbagai macam menu makanan. Warung tersebut memiliki beberapa fasilitas, pastinya bisa membuat waktu istirahat kita semakin menyenangkan.
1. Musala
Ya, musala merupakan bentuk baku dari kata mushola. Jadi, bagi kita umat Islam yang belum menunaikan salat jangan khawatir, karena sudah disediakan oleh warung tersebut, guys. Walau bagaimanapun salat merupakan kewajiban yang harus dikerjakan oleh umat Islam di seluruh dunia.
2. Gazebo
Ada beberapa gazebo yang disediakan, mulai dari depan warung, samping warung, dan belakang warung lengkap dengan meja dan kursinya. Aku sengaja memilih kursi yang ada di belakang warung karena bisa nyantai di bawah pepohonan sejuk dengan pemandangan pantai a la café gitu hehehe.
3. Toilet
Jangan khawatir kalau mau bilas sehabis mandi di pantai atau buang air, karena warung yang ada di pantai Gundil ini juga menyediakan beberapa toilet khusus untuk para pengunjung wisata Situbondo yang satu ini.
4. Musik
Ada juga fasilitas musik yang akan diputar oleh pemilik warung menggunakan sound. Jika kalian suka bernyanyi dan karaoke, kalian bisa juga karaokean di warung tersebut, lho. Asik banget, kan? Karena sudah disediakan microphone juga.
5. Parkiran Luas
Parkiran khusus mobil pun tersedia sangat luas, jadi ketika kalian perjalanan ke atau dari Bali bersama keluarga, kalian bisa istirahat dan mampir di pantai Gundil. Tenang saja, nggak ada biaya parkir, kok. Tempatnya pun bersih, sejuk, dan rindang.
Jadi, wisata Situbondo itu sebetulnya banyak banget yang harus kita explore keindahannya, guys. Situbondo juga memiliki beberapa hutan, air terjun, desa wisata, pantai, dsb. Pokoknya kalian harus main-main deh ke Situbondo hehehe.
Oh, iya pantai Gundil ini GRATISSS dengan pemandangan yang instagramable banget dan masih sepi. Cocok buat kita yang selalu berkata “Kebutuhan Konten, Nih” wkwkwk. Tapi jangan sampai buang sampah sembarangan, karena sudah ada beberapa tempat sampah yang disediakan.
Selain itu, gunakan destinasi wisata ini untuk hal yang positif, jangan digunakan untuk hal negatif. Sebagai generasi millenial dan Gen-Z sudah sepatutnya kita mempromosikan wisata Situbondo yang ada, menjaga, melestarikan, dan merawatnya.
Semoga artikel tentang salah satu destinasi wisata Situbondo ini bermanfaat, ya. Thank you so much for visiting my blog, keep healthy, always be grateful, don’t forget to pray, don’t forget to smile, and see you on my next article.
*****
hotel sansui aku tau, tapi aku nggak tau kalau nama pantai disekitar ini adalah gundil hehehe
mungkin kalau besok ke situbondo lagi, bisa lah diampiri nih pantai ya
Jangan lupa mampir kak hehee mayan buat foto2
Menarik jg pantainya yaa lumayan nih, bolehlah kapan kapan kesana wkwk si tera sepertinya kenal
WKWKKWKWKW siapppp boskuuu
Bang Jo..bisa minta nomer hp nya