Parfum! Ya barang yang satu ini memang wajib kita miliki, guys, terlepas parfum ini makruh tanzih dalam Islam jika digunakan oleh seorang wanita. Bagiku, pantang banget ke luar rumah kalau belum menggunakannya.

Aku suka dengan parfum sejak Sekolah Dasar. Saking cintanya dengan parfum, aku pernah memiliki bisnis yang bergerak dibidang penjualan parfum, guys. Hingga saat ini pun aku setia dengan satu brand parfum yang ku gunakan sejak tahun 2010.

Jenis parfum tersebut adalah EDT (Eau de Toilette), katanya sih parfum yang ku pakai itu legend banget sejak dulu. Teman-temanku pun hafal dengan aroma parfumku. By the way sudah tahu belum manfaat parfum? Simak yuk 9 manfaat parfum berikut ini.

1. Menenangkan

Yup, manfaat parfum yang pertama adalah menenangkan. Secara psikologi pun aroma mampu membuat seseorang menjadi tenang. Bukan hanya bagi si pemakai, tetapi juga bagi orang sekitar yang mencium aroma parfum tersebut, guys.

2. Memikat

Beberapa aroma parfum mampu memikat orang lain lho. Aroma yang mampu memikat wanita adalah aroma yang bernuansa woody, fruity, cendana, cokelat, citrus, vanilla, coffee, floral, coconut, tembakau, dan cinnamon.

3. Good Mood

Dikarenakan parfum mampu menenangkan, maka aroma parfum juga mampu membuat suasana hati seseorang menjadi lebih baik. Aroma tersebut mampu memanipulasi otak untuk selalu memberikan suasana hati yang baik.

4. Meningkatkan Percaya Diri

Keempat, parfum mampu memberikan kesan kesegaran, guys. Bisa dibayangkan jika kita bertemu seseorang dengan seseorang lalu kita sudah wangi, maka tingkat kepercayaan diri yang kita miliki menjadi meningkat lho.

5. Memesona

Parfum juga memberikan pesona tersendiri bagi si pemakainya. Pokoknya mah kalau sudah percaya diri, pasti kita akan menebarkan pesona yang kita miliki, Bro, hehehe. Asik banget bagi para pekerja yang sering bertemu dengan orang nih.

6. Penting Banget

Bagi sebagian orang, parfum ini merupakan barang kecil yang penting banget. Namun bagi sebagian orang lainnya, parfum nggak terlalu penting. Bagiku, parfum termasuk barang yang penting banget, karena profesiku selalu bertemu dengan orang.

7. Bikin Betah

Nah, aroma parfum seseorang membuat kita betah lho, apalagi kalau aroma parfum dari si doi (eaaa) wkwkwk. Seminggu pun akan tetap nempel ye, Wak, ah jadi rindu hehehe. Pastinya parfum memang bisa menjadi ciri khas seseorang.

8. Kepribadian

Aroma parfum juga bisa membaca kepribadian seseorang lho. Orang yang suka aroma woody memiliki sifat yang blak-blakan, tegas, dan apa adanya. Masih banyak kepribadian lainnya yang bisa kita pelajari dengan aroma parfum.

9. Prioritas

Bisa jadi parfum menjadi barang prioritas yang wajib dibeli setiap bulan. Kalau aku pribadi sih belinya setiap 2 bulan sekali, guys. Parfum yang ku pakai memiliki ukuran 100 ml yang selalu habis dalam 2 bulan.

manfaat parfum

Itulah manfaat parfum yang dapat kita ketahui. Pastinya parfum memiliki kenangan tersendiri bagiku. Bagaimana dengan kalian? Boleh lah share pengalaman kalian dengan parfum pada kolom komentar di bawah.

Semoga artikel tentang manfaat parfum ini bermanfaat ya. Thank you so much for visiting my blog, keep healthy, always be grateful, don’t forget to pray, don’t forget to smile, and see you on my next article.

*****