Latihan angkat beban adalah salah satu jenis olahraga yang digemari oleh cowok. Biasanya mereka melakukan olahraga angkat beban di tempat gym atau di rumah. Selain itu, ada juga olahraga yang simpel banget yang bisa kita lakukan di tengah pandemi, guys, yaitu jogging.

Jogging merupakan olahraga yang paling mudah yang dapat kita lakukan, pastinya bisa menyehatkan seluruh tubuh kita dan meningkatkan sistem imun. Demi kebaikan dan kesehatan tubuh, kita harus berolahraga secara rutin, misalnya 3-4 kali  dalam seminggu.

Olahraga bisa dilakukan pada pagi maupun sore hari jika kondisi cuaca juga mendukung. Pada tahap pemula pastikan kita mengetahui kemampuan dan kekuatan kita, pokoknya jangan telalu memaksakan deh hehehe. Mau tahu manfaat jogging? Simak gambar di bawah ini.

tips jogging

Wah, banyak juga manfaat yang bisa kita dapatkan dari olahraga jogging, kan? Kalau kalian suka angkat beban atau kardio seperti jogging nih? Aku sih sukanya angkat beban , guys. Terkadang aku melakukan olahraga tersebut dengan cara home workout dan juga di tempat gym.

Angkat beban di rumah dengan cara home workout itu murah dan gampang, lho. Kita bisa membuat dumble atau barbel menggunakan semen dan kaleng bekas, namun ada beberapa cara yang harus kalian ketahui sebelum melakukan angkat beban.

1. Pemanasan dan Pendinginan

Yup, hal pertama yang harus dilakukan adalah pemanasan (warming up) sebelum mulai, dan pendinginan (cooling down) setelah selesai. Tujuannya supaya kita terhindar dari cidera ringan atau berat, dan juga otot-otot kita nggak terlalu kaget, guys. Selain itu, kita juga harus pahami tujuan kita melakukan angkat beban itu untuk apa.

2. Beban Bertahap

Jangan langsung mengangkat beban yang sangat berat, melainkan kita harus melakukannya secara bertahap mulai dari beban yang teringan. Sebetulnya angkat beban bertujuan untuk menguatkan tulang dan otot, bukan untuk ajang menyombongkan diri, lho. So, lakukan secara bertahap, rutin dan konsisten, Bro.

3. Jangan Memaksakan

Ketiga, jangan memaksakan kemampuan. Otot yang ada di dalam tubuh kita juga perlu istirahat dan recovery, guys. Jika kita melakukan latihan angkat beban yang berlebihan dan nggak terjadwal, maka otot kita akan rusak dan butuh pemulihan. Jangan sampai gara-gara pemulihan tersebut mengganggu produktivitas kita sehari-hari.

angkat beban

Dari beberapa penjelasan di atas mah pokoknya jangan malas berolahraga demi kesehatan. Memang sih akan ada dampak awal yang dirasakan setelah melakukan olahraga, yaitu pegal-pegal, letih, dan lesu. Hal ini wajar karena otot kita bereaksi, apalagi bagi kita yang baru memulai olahraga.

Akan tetapi, di balik itu semua ada berbagai manfaat positif yang dapat kita rasakan, guys. Apapun olahraga yang kalian lakukan jangan lupa pelajari terlebih dahulu sebelum melakukan olahraga tertentu. Jika memang kalian lebih menyukai jogging atau berenang, maka ajaklah teman kalian untuk jogging bersama supaya lebih semangat.

Bagaimana dengan angkat beban? Pastinya kita juga harus membuat jadwal latihan khusus. Jadwal latihan bisa dikonsultasikan dengan instruktur gym, atau bisa juga membaca melalui artikel kesehatan. Jangan lupa membawa air minum dari rumah supaya lebih aman dan nggak terkontaminasi virus.

Semoga artikel tentang latihan angkat beban dan olahraga ini bermanfaat, ya. Thank you so much for visiting my blog, keep healthy, always be grateful, don’t forget to pray, don’t forget to smile, and see you on my next article.

*****