Cara Menjaga Kesehatan Gigi – Banyak orang yang menyepelekan kesehatan gigi, padahal kesehatan gigi dan mulut itu penting banget untuk dijaga, guys. Nggak mau jika masih muda namun gigi rusak, kan? Maka dari itu sesering mungkin untuk cek kesehatan gigi, ya.

Sebetulnya saya sendiri termasuk orang yang sering banget mengalami sakit gigi. Hmmm, sepertinya masih ada cara yang salah dalam melakukan perawatan gigi, nih. Coba kita evaluasi bersama apakah kita semua masih ada yang belu tahu cara menjaga kesehatan gigi?

Cara Menjaga Kesehatan Gigi

Ada beberapa cara menjaga kesehatan gigi yang pernah saya baca di website Close-Up. Nah, cara ini bisa kita terapkan supaya kesehatan gigi dan mulut tetap terjaga, layaknya hubungan kita (eaaa).

1. Menyikat Gigi dengan Benar

Sikatlah gigi dengan baik dan benar, supaya bakteri yang ada di mulut hilang. Luangkan waktu sekitar 2 menit untuk menyikat gigi pada pagi dan malam hari. Menyikat gigi pada pagi hari dilakukan setelah sarapan dan sebelum tidur jika malam hari.

2. Gunakan Benang Gigi

Benang gigi atau yang dikenal dengan sebutan flossing bisa digunakan untuk menghilangkan sisa-sisa makanan, guys. By the way, flossing juga ada aturannya, dan jangan asal menggunakan. Mulai dari atas lalu ke bawah, dan mulai dari kiri lalu ke kanan.

3. Rawat Lidah

Terkadang kita mengabaikan lidah, padahal lidah juga memiliki peran penting dalam kesehatan gigi dan mulut, lho. Bersihkan juga lidah menggunakan bagian belakang sikat gigi yang bergerigi. For your information bahwa bakteri juga bisa hidup di lidah.

4. Ganti Sikat Gigi

Ya, kita harus mengganti sikat gigi secara berkala, supaya nggak terjadi penyebaran bakteri di dalam mulut. Yuk, ganti sikat gigi setiap 3-4 bulan sekali. Mengganti sikat gigi penting dilakukan apabila sikat gigi sudah nggak bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

5. Jangan Tukar Sikat Gigi

Pokoknya jangan sampai kita menukar sikat gigi atau saling meminjam, ya, karena dapat menyebabkan penularan bakteri mulut, guys. Cara menyimpan sikat gigi pun perlu diperhatikan agar kepala sikat gigi physical distancing antara satu dan lainnya.

6. Periksa Gigi

Bagi kalian yang ingin masuk TNI dan Polri, maka ada tahap tes kesehatan gigi masuk TNI, lho. So, lakukan pemeriksaan gigi secara berkala ke dokter gigi at least 6 bulan sekali, supaya saat tes kesehatan gigi TNI dan tes kesehatan gigi Polri bisa lolos.

7. Makan Teratur

Ya, makanan juga memiliki pengaruh terhadap kesehatan gigi dan mulut. Maka dari itu, jaga pola makan dengan asupan yang seimbang supaya mulut kita tetap sehat. Kalian bisa juga mengonsumsi buah, sayuran, protein, fosfor dan makanan berkalsium.

8. Hindari yang Manis

Pastinya makanan dan minuman manis juga akan membuat kesehatan gigi kita menurun. So, minumlah air putih sesering mungkin, ya. Selain lebih menyehatkan, air putih memiliki kandungan mineral yang baik untuk kesehatan mulut kita, guys.

cara menjaga kesehatan gigi

Itulah beberapa poin cara menjaga kesehatan gigi yang bisa dilakukan. Mudah banget, kan? Kalau gigi kita sehat, maka proses tes kesehatan gigi dalam seleksi apapun akan lolos, hehehe. Pasta gigi juga memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan gigi.

Kita bisa menggunakan pasta gigi seperti Closeup Fire-Freeze, Closeup Ever Fresh, dan Closeup Red Hot untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Semoga artikel tentang cara menjaga kesehatan gigi ini bermanfaat. Thank you so much for visiting my blog, keep healthy, always be grateful, don’t forget to pray, don’t forget to smile, and see you on my next article.

*****