Goa Sodong Banyuwangi – Beberapa hari yang lalu saya mengunjungi wisata kali sodong Banyuwangi untuk kedua kalinya. Waktu pertama kali saya ke sini hanya untuk menikmati café yang unik, guys, yaitu cafe yang berada di sungai. Maksudnya, Bang? Jadi, kita bisa nongkrong di atas aliran sungai yang airnya dingin banget. Kebayang rasanya ngopi sambil main air, kan? Asli seru banget.

Ternyata, di sebelah kali sodong tersebut ada wisata goa sodong Banyuwangi yang nggak kalah menarik untuk dikunjungi. Goa tersebut berada di tepi jurang yang nggak terlalu terjal, dan di area tersebut juga ada kolam renang yang airnya berasal dari sumber. Hmmm, asli segar banget pokoknya.

Sayangnya waktu saya ke goa sodong Banyuwangi nggak bawa baju ganti buat renang, alhasil nggak jadi menikmati renang di sini, guys. Tapi, saya bisa menikmati suasana alam yang menenangkan. Cocok buat ngilangin penat, deh.

Kalian bisa menikmati suara aliran sungai, mini air terjun, melihat dasar kolam, menikmati secangkir kopi, dan menghirup udara segar. Wisata gua sodong ini recommended banget buat kalian yang ingin explore wisata Banyuwangi. Harga tiket masuknya nggak terlalu mahal, kok, hanya 5 ribu rupiah saja. Mau tahu seperti apa lokasinya? Langsung saja simak video berikut.

Gimana? Seru banget video di atas, kan? Makanya sini main-main ke Banyuwangi, hehehe. Lalu, fasilitasnya apa saja, Bang? Jadi, obyek wisata goa sodong Banyuwangi menyediakan beberapa fasilitas yang bisa kalian gunakan, seperti :

  • Toilet
  • Kamar mandi bilas
  • Musala
  • Warung makan
  • Parkir motor

Menarik banget lokasi dan fasilitasnya, kan? Langsung saja agendakan untuk mengunjungi wisata air Banyuwangi yang satu ini, guys. By the way tempat ini juga termasuk wisata Banyuwangi terdekat dari kota, lho. Nggak percaya? Cek saja Google Maps, hehehe.

Semoga artikel tentang pengalaman di goa sodong Banyuwangi memberikan insight positif bagi kita semua. Thank you so much for visiting my blog, keep healthy, always be grateful, don’t forget to pray, don’t forget to smile, and see you on my next article.

*****