Wisata Alam Banyuwangi – Berbicara mengenai wisata alam di Banyuwangi nggak akan ada habisnya, guys. Buktinya saya sendiri masih belum mengunjungi semuanya. Mengapa? Ya karena memang banyak banget destinasinya, hehehe.
Salah satu destinasi yang wajib banget kalian kunjungi di Banyuwangi adalah pemandian Sendang Seruni. Lokasi Sendang Seruni sendiri berada tepat di lereng Gunung Ijen, yaitu Desa Wisata Tamansari, Banyuwangi. Pemandian alam ini airnya berasal dari 7 sumber mata air. Konon, jika kalian mandi di sini maka akan awet muda. Wah, alamat nggak laku nih produk skincare (canda skincare, hahaha).
Memangnya berapa untuk tiket masuknya, Bang? Murah banget, kok, kalian hanya mengeluarkan budget sebesar 5 ribu rupiah saja, guys. Wisata air Banyuwangi yang satu ini juga memiliki pelayanan yang ramah banget. Saya banyak mendapat penjelasan tentang wisata Sendang Seruni, mulai dari filosofinya hingga penjelasan lainnya.
Kedua bapak pada gambar di atas lah yang menemani saya berkeliling di pemandian Sendang Seruni. Oh, iya pasti kalian akan bertanya mengapa sih harus ke Sendang Seruni? Ada apa saja di sana? Eitzzz, tenang, bosku. Saya sudah merangkum 7 alasan mengapa kalian wajib ke wisata alam Banyuwangi yang satu ini, diantaranya adalah :
1. Mematuhi Protokol Kesehatan
Yup, Sendang Seruni termasuk salah satu wisata ramah yang bisa dikunjungi selama pandemi. Mengapa? Karena sudah menerapkan protokol kesehatan banget, guys. Baru datang saja kalian akan dicek suhu dan cuci tangan, lho.
2. Cocok Buat Kebutuhan Konten
Rata-rata anak zaman now jika berwisata pasti untuk memenuhi kebutuhan konten, kan? Nah, kebetulan di Sendang Seruni ini cocok banget untuk memperindah konten Instagram kalian. Lokasi yang bersih dan sejuk membuat ide konten bermunculan.
3. Tersedia Food Court
Nggak perlu khawatir jika kalian nggak membawa bekal, karena wisata di Banyuwangi rata-rata sudah menyediakan food court, termasuk di Sendang Seruni. Food court yang tersedia memiliki berbagai menu makanan tradisional Banyuwangi, hingga makanan sehari-hari.
Mengenai harganya gimana, Bang? Sumpah ramah banget di kantong, bosku. Kalian bisa traveling hemat di sini sembari bermain air agar awet muda. Pokoknya bisa kenyang banget tanpa harus menguras kantong.
4. Tersedia Musala
Hal yang terpenting bagi umat Muslim adalah musala, kan? Jadi, nggak usah takut ketinggalan waktu salat, karena di sini juga tersedia musala dengan konsep back to nature. Beuhhh, salat di alam itu rasanya feel free banget, guys.
5. Tersedia Tempat Sampah
Ya, tempat sampah yang disediakan sudah ada di beberapa titik, sehingga pengunjung dapat dengan mudah membuang sampah. Nah, pengelola sudah menyediakan tempat sampah, masak kita masih mau buang sampah sembarangan? Hehehe.
6. Kamar Mandi Bilas
Ada beberapa kamar mandi bilas yang terbagi antara cowok dan cewek, sehingga sehabis berendam dan bermain air di pemandian Sendang Seruni, kalian bisa langsung bilas di lokasi. Menurut saya, kamar mandinya sudah worth it banget, kok.
7. Banyak Gazebo
Pergi ramai-ramai dengan keluarga atau teman memang paling asik nongkrong di gazebo, kan? Apalagi dikelilingi dengan pemandangan yang hijau. Nah, wisata alam Banyuwangi yang satu ini juga menyediakan beberapa gazebo untuk para pengunjung.
Gimana? Masih nggak mau explore wisata Banyuwangi? Rugi banget pokoknya kalau nggak liburan ke Banyuwangi, guys. Cuzzz, tinggal atur jadwal liburan kalian ke Banyuwangi, karena Banyuwangi sudah support dengan beberapa transportasi, seperti pesawat, kereta api, bus, dan kapal laut.
Semoga artikel tentang wisata alam Banyuwangi dan wisata Sendang Seruni ini bermanfaat. Thank you so much for visiting my blog, keep healthy, always be grateful, don’t forget to pray, don’t forget to smile, and see you on my next article.
*****
Waah? Bagus banget lokasi wisatanya , jadi pengen deh kesana ? Apalagi, fasilitasnya super duper lengkap banget . Terima kasih telah berbagi artikel yang bermanfaat ini ?
Hehhee iya kak asik tempatnya tuh hehhe, mksh sudah mampir kak
kalo liat anak anak mainan ban hitam gitu jadi inget zaman cilik’anku dulu,kayak takut tenggelem 😀
aku belum kesini nih, next time aja dah
Cusss kak hehhee
Tinggalkan kepenatan kota dan temukan keindahan yang menawan di Capit Urang, wisata alam yang sedang menjadi sorotan di Kota Metro. Dikelola dengan dedikasi tinggi oleh masyarakat setempat, Capit Urang memikat hati dengan pemandangan indah, suasana asri yang menenangkan, dan udara segar yang menyegarkan pikiran. Jauh dari hiruk pikuk kota, di sini Anda dapat menikmati kesendirian yang damai sambil menikmati kehangatan mentari. Nikmati petualangan di danau dengan sampan, sambil menyeruput kelezatan kuliner lokal yang disajikan di restoran yang beragam. Tersedia pula fasilitas lengkap seperti tempat beristirahat yang nyaman, area outbond yang menggugah adrenalin, dan spot camping yang menawarkan pengalaman berkemah yang tak terlupakan. Capit Urang Kota Metro, destinasi wisata yang tak hanya memikat mata, tetapi juga menyentuh hati.